Setiap hotspot mikrotik yang agan buat akan menggunakan salah satu profile hotspot. Hotspot Server Profile disini adalah isi konfigurasi dari hotspot mikrotik agan, karena ada berbagai sistem HotSpot yang berbeda-beda. Profile Ini berguna jika agan mempunyai hotspot pada berbeda interfaces ataupun berbeda jaringan dalam 1 mesin mikrotik.
Sebelum agan lanjut setting hotspot server profiles, pastikan agan sudah mengaktifkan fitur hotspot di mikrotik agan, atau
Hotspot Server Profile digunakan pada contoh kasus :
- Menggunakan halaman login page mikrotik yang berbeda setiap masing-masing interface.
- Setting kecepatan download upload hotspot yang berbeda setiap masing-masing interface.
- Mengaktifkan fitur Trial Hotspot Mikrotik.
- Menentukan jenis otentifikasi user hotspot.