Ada sebagian orang masih bertanya-tanya apa sebenarnya perbedaan antara perangkat Access Point dan Wireless Router? Dalam kesempatan ini saya akan coba membahas sedikit perbedaan mendasar mengenai perbedaan kedua perangkat tersebut dengan disertai gambar produk Edimax. Tujuannya agar anda memiliki gambaran yang lebih jelas dan bisa membedakan fungsi kedua perangkat tersebut.
Perangkat Access Point
Apa yang dimaksud Wireless Access Point ?
Access Point adalah sebuah node yang telah dikonfigurasi secara khusus pada sebuah WLAN (Wireless Local Area Network). Access Point bertindak sebagai pusat pemancar dan penerima untuk sinyal-sinyal radio WLAN. Access Point sering disebut juga base station. Sehingga client yang terhubung dengan perangkat tersebut bisa berkomunikasi satu sama lainnya dengan subnet mask yang sama.